PDM Kabupaten Sragen - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Sragen
.: Home > Berita > JAMBORE KOKAM SE- JAWA TENGAH DI SRAGEN

Homepage

JAMBORE KOKAM SE- JAWA TENGAH DI SRAGEN

Selasa, 28-06-2012
Dibaca: 2276

Sragen, Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah ( KOKAM) Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah akan menyelenggarakan JAMBORE KOKAM E- Jawa yang akan diselenggarakan tanggal 27 – 30 Juni 2012 di Bumi Perkemahan Kyai Srenggi, Sambirejo, Kab. Sragen. Acara yang akan dihadiri lebih dari 1.500 personel KOKAM se- Jawa dan Bali ini akan dibuka oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. DR. HM. Dien Syamsudin, MA dan sebagai Irup Upacara Pembukaan adalah Pangdam IV Diponegoro.

 

Sebagaimana di sampaikan oleh Ketua Panitia Daerah, Dwi Utomo; sebagaimana jadwal yang telah disampaikan oleh Panitia Wilayah, bahwa registrasi peserta dilaksanakan hari Rabu, 27 Juni 2012 dilokasi kegiatan. Kemudian Pembukaan akan dilaksanakan di Alun – alun Sasono Langen Putro Sragen pada hari Kamis, 28 Juni 2012.

 

Menurut rencana, Upacara Pembukaan Jambore KOKAM tahun ini akan dilaksanakan secara besar – besaran dengan Irup Upacara Pangdam IV Diponegoro. Disamping itu akan dilanjutkan dengan Pengajian Akbar warga Muhammadiyah Sragen oleh, Prof. HM. Dien Syamsudin, MA. Selain tokoh diatas, tamu undangan yang akan hadir diantaranya adalah Bupati Sragen, Forum Komunikasi Daerah, Kepala Dinas, Pengurus Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, Pengurus PDM Sragen, Ormas Islam, Orpol dan sebagainya.

 

Acara Jambore KOKAM tahun 2012 ini juga akan diselenggarakan Sarasehan dan Silaturrahmi dengan Bupati Sragen, Pelatihan dan Sarasehan Kewirausahaan, Sarasehan dan Dialog Kebangsaan, Dialog KOKAM dan Kepemudaan yang akan menghadirkan Drs. H. Abdul Mukti, M.Ed ( Sekretaris PP Muhammadiyah /Mantan Ketua PP Pemuda Muhammadiyah) dan Untung Cahyono (mantan Komandan KOKAM PP Muhammadiyah). Kegiatan akan ditutup pada hari Sabtu, 30 Juni 2012, demikian ungkap Dwi Utomo.


Tags: Jambore
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website